Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Jeet Esports Umumkan Kolaborasi Bersama Capital Esports

Jeet Esports Umumkan Kolaborasi Bersama Capital Esports Esports.co.id -  Jeet Esports secara resmi mengumumkan akan berkolaborasi dengan Cap...


Jeet Esports Umumkan Kolaborasi Bersama Capital Esports

Esports.co.id - Jeet Esports secara resmi mengumumkan akan berkolaborasi dengan Capital, salah satu tim lainnya yang juga telah lama malang melintang di kancah kompetitif Free Fire di Indonesia. Hal ini disampaikan melalui akun Instagram resmi mereka.


Melansir dari Berita Booyah pada Senin (3/1/22), Capital Esports merupakan tim yang pernah diperkuat oleh pemain-pemain top seperti SAM13, MR05, Manay, dan Cupay di perhelatan FFIM pertama hingga berhasil meraih gelar juara. Pada akhirnya, para pemain ini direkrut EVOS Esports.


"Pada awalnya saya melihat Jeet Esports layalnya Capital dahulu. Mereka adalah team yang melahirkan banyak pemain berbakat, jika dilirik lebih dalam mereka team yang cukup berprestasi di banyak divisi," ujar Chief Executive Officer Jeet Capital Pebryan Arysandy dalam postingan Instagram @jeetcapital.esports.


Dengan terjadinya kolaborasi tersebut, Jeet bakal tampil dalam wajah baru Jeet Capital Esports. Logo dari Jeet Esports dan Capital pun tampak serasi dalam kolaborasi pada awal tahun 2022 ini.


Masih belum diketahui apakah kolaborasi ini hanya untuk divisi game Free Fire atau bakal berlaku untuk semua divisi, mengingat saat ini baik Jeet mau pun Capital Esports memiliki lebih dari satu divisi.


"Dan DNA ini serupa dengan Capital yang sukses melahirkan EVOS Capital hingga juara dunia. DNA kami sama, tujuan kami sama, maka terbentuklah Jeet Capital Esports. Ditunggu saja kejutan yang akan kami berikan," tutupnya.



( Gambar : Instagram @freefire_talk / Penulis : Fitri )



Tags : dewa kipas esports, lokapala, dewa kipas dewa united, unballiance



Reponsive Ads