Kingzzz Resmi Jadi Analis Bigetron ION Esport.co.id - Kingzzz kini resmi menjadi analis dari Bigetron ION setelah sebelumnya meninggalka...
Kingzzz Resmi Jadi Analis Bigetron ION |
Esport.co.id - Kingzzz kini resmi menjadi analis dari Bigetron ION setelah sebelumnya meninggalkan Bigetron RA. Organisasi ini menaungi berbagai divisi esport seperti PUBG Mobile, Free Fire, Mobile Legends, dan Valorant.
Head of Esports Bigetron, Pattrick mengungkapkan bahwa Kingzzz akan tetap menjadi bagian tim, bukan sebagai pemain namun sebagai analis tim Bigetron ION.
"Yang pasti dari manajemen kita akan berusaha sebaik mungkin. Kita akan mendatangkan Kingzzz. Kingzzz kita akan bawa ke (BTR) ION sebagai analis,” kata Pattrick dalam konferensi pers Bigetron melansir Indoesports, Senin (31/1/22).
Dengan Kingzzz yang menjadi analis, Pattrick berharap Bigetron ION nantinya dapat bisa bersaing dengan BTR RA di masa mendatang dan mengikuti turnamen PUBG Mobile International.
“Kita berharap besar disini dengan pengalaman yang Kingzzz punya dulu di Bigetron RA baik itu sebagai pemain maupun staf. Itu bisa membantu Bigetron ION di season ini,” pungkasnya.
( Gambar : Instagram @btr_k1ngzz / Penulis : Fitri )
Tags : role BTR liquid, anggota BTR Red Alien, BTR Microboy age, prestasi BTR Jangs